Ternyata Mudah, Seperti Ini Cara Ganti Freon AC yang Bisa Dicoba Sendiri

Cara Simpel Mengganti Freon

Secara berkala freon AC memang perlu diganti terlebih saat sudah habis. Hal ini penting karena freon berfungsi mengalirkan udara dingin ke ruangan. Karenanya jika Anda mendapati AC di rumah tidak lagi dingin bisa jadi freon minta diganti. Kira-kira bagaimana cara ganti freon AC?

Mengganti freon AC sebenarnya bisa dilakukan siapa saja. Akan tetapi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan tidak boleh sembarangan. Selebihnya jika sudah terbiasa sebenarnya mengganti freon cukup simpel dan mudah dilakukan sendiri, berikut caranya:

Kenali Jenis Freon AC Anda

Pertama-tama Anda harus tahu jenis freon dari AC yang digunakan. Dalam hal ini ada beberapa jenis freon AC mulai dari R410A, R32, dan masih banyak lagi. Cari tahu jenis freon AC Anda dan pastikan tidak salah pilih. Hal ini memastikan freon berfungsi optimal dan AC bisa bekerja seperti biasa.

Ketahui Takaran Freon yang Harus Dimasukkan

Dalam perawatan AC Anda juga harus mengetahui takaran freon yang harus dimasukkan. Biasanya digunakan alat ukur bernama Manifold untuk mengetahui tekanan freon. Cara membaca alatnya mudah dan lewat alat inilah Anda bisa menakar kapasitas freon yang diisi.

Mempersiapkan Alat yang Digunakan

Sebelum mengisikan freon pastikan semua alat yang Anda butuhkan sudah siap. Beberapa alat yang dibutuhkan diantaranya manifold, tang amper, kunci inggris, flaring, tabung freon sesuai dengan AC yang digunakan, dan obeng.

Melakukan Pengecekan AC

Sebelum memulai cara ganti freon AC lakukan pengecekan AC lebih dulu. Nyalakan AC dan gunakan kunci inggris untuk membuka penutup service valve di pipa besar. Hubungkan selang manifold berwarna biru ke service valve dan selang kuning ke tabung refrigerant. Cek tekanan freon dalam kondisi tertutup. Jika tidak ada tekanan bisa jadi terjadi kebocoran yang harus diperbaiki sebelum mengisi freon.

Pengisian Freon

Jika dari hasil pengecekan didapati tekanan kurang dari standar, maka freon benar perlu diisi ulang. Nyalakan AC split dan tunggu beberapa saat sampai unit outdoor menyala, pada waktu ini lepaskan selang biru agar angin bisa keluar. Setelah angina berhenti pasang kembali selang biru ke manifold lalu putar ke kiri.

Isi freon dengan cara memutar keran warna biru ke kiri. Cek jarum indikator manifold untuk mengontrol jumlah freon yang sudah dimasukkan. Isi sedikit demi sedikit, saat pipa instalasi mulai berembun artinya freon yang diisikan sudah cukup. Tutup kembali kran tabung feeon lalu lepaskan selang. Buka dan lepaskan selang manifold yang masih terpasang pada AC dan terakhir tutup service valve.

Jika sudah biasa cara ganti freon AC di atas sebenarnya bisa dilakukan sendiri. Hanya saja penggunaan beberapa alat yang mungkin tidak tersedia di rumah cukup membuat kendala tersendiri. Karena itulah jangan sungkan meminta bantuan jasa teknisi profesional.

ALAMAT

Rukan CBD, Jl. Green Lake City
Boulevard No.58, Kec. Cipondoh,
Banten 15148

HUBUNGI KAMI

© 2022 Bonanza AC

whatsapp me