Ruangan gerah gara-gara cuaca panas, tetapi AC rusak tidak dingin? Situasi ini jelas mengganggu berbagai aktivitas. Bukan hanya kurang nyaman selama melakukan kegiatan, Anda juga akan lebih sibuk mencari cara untuk mendinginkan ruangan.
Dalam situasi seperti ini, menghubungi service AC panggilan menjadi solusi perbaikan perangkat. Namun, Anda juga perlu mengetahui penyebab-penyebab AC rusak dan tak dingin. Berikut beberapa faktornya, sepeti yang dihimpun dari Hometips:
Table of Contents
Toggle1. Freon habis dan filter tersumbat
Seperti yang diketahui, freon pada AC disirkulasikan lewat kumparan evaporator. Tujuannya adalah mengalirkan udara dingin dan sejuk di dalam ruangan. Kemudian filter berperan untuk menyaring udara, sehingga Anda dan penghuni lain menghirup udara bersih nan sehat. Kalau freon habis dan filter tersumbat kotoran, AC juga bakal rentan mengalami masalah dalam menyalurkan udara.
2. Kotoran pada gulungan kondensor
Faktor berikutnya yang menyebabkan AC tak berfungsi normal adalah kotoran yang menumpuk di gulungan kondensor. Seperti filter udara, kondensor yang jarang dibersihkan akan berdampak pada performa perangkat. Salah satu efek samping yang akan Anda rasakan adalah udara yang mengalir cenderung hangat meski temperaturnya sudah diturunkan.
3. Kerusakan pada kompresor dan termostat
Kompresor dikenal sebagai ‘jantung’ AC yang bertanggungjawab dalam mendinginkan ruangan. Maka dari itu, sebagian teknisi biasanya mengecek kompresor saat menangani AC rusak tidak dingin. Begitu pula dengan termostat yang berfungsi sebagai pendeteksi suhu ruangan. Jika dua komponen ini mengalami kerusakan, AC harus segera mendapatkan penanganan lanjut.
4. Suhu udara yang terlalu tinggi
Sebagian besar AC mempunyai pengaturan suhu untuk mengoptimalkan performa. Sayangnya, peningkatan suhu yang melebihi batas normal berpotensi menurunkan efisiensi AC. Risiko ini sering terjadi saat suhu udara di luar ruangan menjadi panas dan berlangsung dalam waktu lama. Kondisi tersebut yang umum menyebabkan kerusakan pada kompresor.
5. PK AC yang tak sesuai ruangan
Salah satu kesalahan yang masih sering dilakukan sejumlah orang saat membeli AC adalah tak memperhatikan Paardenkracht (PK) atau daya AC berdasarkan kebutuhan ruangan. Sebagai contoh, AC dengan 1 PK biasanya ditujukan untuk ruangan sebesar 50 m3. Asal membeli malah akan membuat AC bekerja di luar kapasitas normal.
6. Masalah atau kerusakan pada remote AC
Kalau Anda merasa AC tak mengalami gangguan-gangguan di atas, maka ada kemungkinan biang masalahnya terletak pada remote AC. Ada kalanya remote gagal mengirimkan sinyal untuk mengatur atau mengubah suhu ke AC. Biasanya mengganti baterai sudah cukup buat menangani masalah, kecuali ada komponen yang rusak parah.Demikian sejumlah penyebab AC rusak tidak dingin yang dapat Anda kenali. Mudah-mudahan membantu Anda dan teknisi servis untuk mengatasi gangguan, sehingga AC bisa berfungsi normal.